-->

Cara Mudah Internet Banking Bank Nasional Indonesia

Salah satu fitur menarik dunia perbankan yang memberikan banyak kemudahan transaksi tanpa batas adalah Internet Banking. Internet Banking adalah layanan e-banking melalui internet untuk memungkinkan nasabah melakukan transaksi kapan saja dan di mana saja.

Dengan dilengkapi dengan lapisan keamanan ganda untuk melindungi dan memberikan pelanggan sebuah transaksi yang sangat aman. Adapun Fitur yang terdapat didalamnya secara umum tidak jauh berbeda dengan mobile banking seperti dapat melakukan berbagai transaksi seperti: transfer, cek saldo dan cek mutasi rekening.

Cara Mendapatkan Layanan Internet Banking.
Untuk mendapatkan layanan Internet Banking, nasabah harus mendaftarkan dan membuka rekening terlebih dahulu lalu mengajukan secara bersamaan untuk mengaktifkan fitur Internet Banking.

Cara Mengaktifkan Internet Banking.
Untuk mengaktifkan fitur ini, anda nasabah akan dipandu oleh pihak bank bagaimana cara mengaktifkannya. Yang perlu diperhatikan dan yang dipersiapkan adalah username dan password yang akan digunakan untuk mengakses internet banking tersebut. Pastikan password yang digunakan merupakan kombinasi angka huruf yang susah ditebak namun mudah anda ingat.

Namun dibeberapa bank penggunaan password internet banking hanya menggunakan angka sebanyak 6 digit, sama seperti hal pin ATM. Bila sudah aktif pengguna pun bisa menggunakan layanan internet banking seperti biasa.

Untuk proses transfer online via internet banking pengguna diberikan token untuk proses verifikasi transaksi sehingga tanpa alat token ini maka proses tidak akan sukses. Selain itu disalah satu bank untuk melakukan proses verifikasi tidak menggunakan token melainkan kode yang dikirim via SMS ke ponsel yang sudah diregister sebelumnya.

Nah dibawah ini kami share beberapa alamat link internet banking bank nasional indonesia:
  1. Internet Banking Bank Mandiri.
  2. Internet Banking Bank Rakyat Indonesia (BRI)
  3. Internet Banking Bank Negara Indonesia (BNI)
  4. Internet Banking Bank Central Asia (BCA)
  5. Internet Banking Bank Permata
  6. Internet Banking Bank Sinarmas
  7. Internet Banking Bank Tabungan Negara (BTN)
  8. Internet Banking Maybank
Selain dapat dibuka menggunakan desktop/PC link-link tersebut dapat juga diakses via android menggunakan browser yang ada didalamnya. Selain itu saat ini banyak sekali aplikasi-aplikasi Internet Banking Bank Nasional Indonesia yang ada di google play store baik itu resmi di rilis oleh bank yang bersangkutan atau juga dari pihak ketiga.

Untuk aplikasi pihak ketiga biasanya mereka akan memberikan semua alamat link internet banking dalam satu aplikasi, sehingga mempermudah bagi pengguna yang memiliki beberapa akun interent banking dari beberapa bank yang berbeda.

Salah satunya adalah Aplikasi Internet Banking All in One dibawah ini, terlihat nampak beberapa daftar internet banking bank nasional.


Untuk menggunakannya cukup download di google playstore secara gratis atau pada link >  Download. Untuk penggunaannya tidak jauh berbeda seperti bila anda menggunakan dan mengaksesnya melalui perangkat komputer/PC anda.


Related Posts:

Iwak Haruan itu di ambil dari Bahasa Banjar yang kalau diartikan ke dalam bahasa yang lebih umum adalah Ikan Gabus.

Comment Policy:
Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar