-->

Solusi Atasi Kebocoran Pada AC

Air Conditioner (AC) atau pendingin ruangan seperti sudah menjadi kebutuhan bagi masyarakat, tak hanya di perkantoran melainkan dirumah. Permasalahan utama yang kerap dikeluhkan adalah kebocoran. Lalu bagaimana cara mengatasi kebocoran pada AC?

Kebocoran AC bisa terjadi karena beberapa hal, yakni karena kondisi AC yang sudah lama penggunanya, sehingga terjadi korosi dibagian tertentu yang disebabkan dari beberapa penyebab. Akibatnya bisa dipastikan freon akan berkurang bahkan habis.

Lalu bagaimana ini terjadi pada AC baru, dan dimana kita sebagai pemilik diminta oleh teknisi mengisi freon secara berkala. Padahal dalam system AC seharusnya freon tidak pernah berkurang, apalagi habis, karena dalam sistem AC, freon hanya disilkulasi saja terkecuali jika terjadi kebocoran pada sistem AC tersebut.

Bila terjadi indikasi freon berkurang atau habis, berari ada kebocoran AC dan harus mencari dulu kebocoran, lalu menambal kebocoran tersebut, barulah mengisi kembali freon sehingga tidak perlu menambah freon lagi dikemudian hari.

Kebocoran pada sistem AC di bagi dua jenis yaitu kebocoran kecil dan kebocoran besar. Bila terjadi kebocoran besar maka biasanya teknisi akan mudah menemukannya. Sementara kebocoran kecil maka cukup sulit menemukannya bahkan diperlukan waktu seharian untuk mencari kebocoran, itu juga terkadang tidak ditemukan.

 Lalu bagaimana cara mudah mengetahui kebocoran kecil/halus dengan mudah? saat ini untuk mengatasi masalah kebocoran halus pada sistem AC bisa kita atasi dengan menggunakan produk tambahan berupa cairan yang disuntikkan atau diinjekkan ke unit AC yang sifatnya dasarnya adalah menambal kebocoran dari dalam hanya dalam waktu 30 menit saja. 

Nama produk yang bernama Ex-treme Ultra selain mengatasi kebocoran, produk ini juga membuat AC terpelihara dengan baik, karena berbahan dasar oli, maka dapat merendam suara dari mesin AC dan membuat umur AC semakin panjang dan awet. Produk ini sudah beredar luas, karena telah mengantongi beberapa sertifikat international dan sangat direkomendasikan sekali untuk mengatasi masalah kebocoran halus pada sistem AC.

Related Posts:

Iwak Haruan itu di ambil dari Bahasa Banjar yang kalau diartikan ke dalam bahasa yang lebih umum adalah Ikan Gabus.

Comment Policy:
Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar